KOLAKA UTARA, REPUBLIX.ID – Komitmen PT Riota Jaya Lestari (RJL) dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Sulawesi Tenggara kembali dibuktikan melalui penyerahan Beasiswa Riota 2025 kepada puluhan mahasiswa di Kabupaten Kolaka Utara, Rabu (24/12/2025).
Sebanyak 35 mahasiswa asal Kecamatan Lambai dan Lasusua menerima beasiswa tersebut sebagai bagian dari Program Lentera Kolut dalam skema Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) perusahaan.
Program ini menyasar mahasiswa berprestasi yang memiliki keterbatasan ekonomi agar tetap dapat melanjutkan pendidikan tinggi.
Sejak pertama kali diluncurkan pada 2023, Beasiswa Riota telah memberikan manfaat kepada 95 mahasiswa di Kolaka Utara. Konsistensi ini menegaskan kepedulian PT RJL terhadap pembangunan sumber daya manusia lokal yang berkelanjutan.
Sekretaris Daerah Kabupaten Kolaka Utara, H. Muhammad Idrus, S.Sos., M.Si., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi atas kontribusi dunia usaha dalam mendukung sektor pendidikan.
“Pendidikan adalah investasi masa depan. Dukungan PT Riota Jaya Lestari sangat membantu pemerintah dalam memperluas akses pendidikan, khususnya bagi generasi muda yang memiliki potensi besar untuk berkembang,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan manajemen PT RJL, Muh. Awaluddin, menegaskan bahwa Beasiswa Riota tidak hanya sekadar bantuan finansial, melainkan bentuk nyata komitmen perusahaan dalam menciptakan masa depan yang lebih baik bagi masyarakat sekitar.
“Kami berharap beasiswa ini menjadi penyemangat bagi mahasiswa untuk menempuh pendidikan tinggi dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi,” tuturnya.

Program Beasiswa Riota merupakan bagian dari pilar pendidikan dalam PPM PT RJL, yang telah mengantarkan perusahaan meraih Indonesia SDGs Awards 2025 (ISDA 2025) kategori Silver dari Corporate Forum for Community Development (CFCD), serta Nusantara CSR Awards 2025 kategori Platinum Alignment.
Penghargaan tersebut selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 4: Pendidikan Berkualitas, sekaligus mencerminkan keseriusan PT RJL dalam menjalankan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Salah satu penerima beasiswa, Nurul Hafizah, mahasiswa asal Pondok Pesantren Darud Da’wah Wal Irsyad (DDI) Mangkoso, mengaku bersyukur atas bantuan yang diterimanya.
“Beasiswa ini sangat berarti bagi kami. Semoga program ini terus berlanjut dan menjadi motivasi untuk belajar lebih giat,” ungkapnya.
Apresiasi serupa juga disampaikan oleh orang tua mahasiswa dan Kepala Desa Woise, yang menilai program tersebut mampu meringankan beban ekonomi keluarga sekaligus memperkuat sinergi antara perusahaan, pemerintah, dan masyarakat.
“Bantuan ini memberikan semangat baru bagi anak-anak kami untuk terus melanjutkan pendidikan. Semoga PT Riota Jaya Lestari semakin maju dan terus memberi manfaat bagi masyarakat luas,” ujar Wani, salah satu orang tua penerima beasiswa.
Diketahui, PT Riota Jaya Lestari merupakan perusahaan pertambangan nikel yang beroperasi di Kabupaten Kolaka Utara dengan menjunjung tinggi prinsip keberlanjutan, kepatuhan terhadap regulasi, serta kepedulian sosial dan lingkungan.
Melalui berbagai program TJSL dan PPM, termasuk Beasiswa Riota, PT RJL terus berperan aktif dalam mendukung pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lingkungan, sejalan dengan pencapaian SDGs.
Kegiatan penyerahan beasiswa ini turut dihadiri perwakilan Camat Lasusua dan Lambai, para kepala desa, orang tua mahasiswa, serta jajaran manajemen PT Riota Jaya Lestari.
Penulis : Ris
Editor : Andi M







Komentar